Latolato.live – Demam permainan latto-latto tengah ramai dijajal oleh masyarakat Indonesia. Tak cuman warga lokal dan para artis, atlet Nasional Kevin Sanjaya ternyata juga tertular demam latto-latto.
Dikira tak bisa, Kevin bahkan didapati mahir memainkan games tersebut. Di video yang dibagikan ulang oleh akun fans, Kevin nampak memakai atasan abu-abu dan celana pendek merah.
Kevin terlihat mahir memainkan latto-latto dengan satu tangannya. Rekan yang lain bahkan terlihat memperhatikan cara Kevin memainkan latto-latto. Pasalnya, rekan Kevin tersebut terlihat kebingungan.
Para fans pun tak mengira jika Kevin ternyata pandai bermain latto-latto layaknya profesional. Atlet yang bakal menjadi menantu konglomerat bos MNC Hary Tanoe itu juga terlihat menikmati permainan tersebut.
Video Kevin bermain latto-latto itu sontak mendapat beragam komentar dari warganet. Tak sedikit yang mengaku gemas dan tertawa melihat Kevin ikut bermain latto-latto.
“Udah jago ya mpin main latto latto nya😂,” kata @it**.
“Lucu bangett pliss kepin main latto latto,” seru @ke**.
“Sekelas mereka main lato2😂😂😂luar biasa,” ujar @su**.
“Yaampun sampek atlit aja ter latto latto😂😂,” celetuk @vi**.
“Ini mau latihan bulutangkis apa latihan lato lato sih yg ada pas main keingetan lato lato karena ga bisa bisa 😂😂😂,” seloroh @yo**.
“Lagi deman Lato2,” imbuh @yu**.
Sementara itu, beberapa fans mengaku senang lantaran Kevin telah balik ke Indonesia dan kembali ke rutinitas sebagai atlet. Seperti yang diketahui, atlet asal Banyuwangi itu baru saja terbang ke Amerika Serikat bersama sang tunangan, Valencia Tanoe.
Kepergian Kevin dan Valen ke AS itu dimaksudkan untuk keperluan prewedding jelang pernikahan mereka. Selain prewed di LA, pasangan ini juga berlibur Natal di sejumlah kota yang terletak di negara Paman Sam tersebut.
Sementara itu, usai resmi melamar pada awal Agustus 2022 lalu, Kevin dan Valen santer diberitakan akan segera menikah dalam waktu dekat. Pasalnya, sejumlah persiapan pernikahan telah dilakukan keduanya sejak akhir tahun 2022.